Sunday, February 16, 2014

TRADITIONAL LASAGNA

Sudah lama banget pengen bikin lasagna lagi, duluuuu sekali pernah waktu masih tinggal di jimbaran, saya masih belum berani eksperimen ganti2 bahan waktu itu. pakem banget, plek persis

Lasagna TradiSional
source : just try and taste


Bahan :
- Kulit lasagna jadi 3-4 lembar
  (rebus dulu atau rendam air panas sesuai petunjuk kemasan)

- Saus :  - tomat segar 2-3 biji rebus kupas kulitnya, haluskan/bender  (pengganti pasta tomat)
            - saus tomat 2 sendok
            - daging giling 250gr
            - sosis 4 biji
            - bawang pre 2
            - 3 butir telur, kocok lepas
  Isi:
           - 100 gram jamur kancing kalengan atau jamur merang, cincang kasar
           - 100 gram keju ricotta  (SAYA : creamcheese yummy )
           - 100 gram keju cheddar parut
           - 150 gm keju mozarella (saya menggunakan keju kraft melted) - bagi 3
           - 200ml susu cair

Bumbu:
- 1 kaleng pasta tomat (sudah bikin kan diatas)
- 2 sendok makan saus tomat
- 1 sendok teh cabai bubuk
- 1 buah bawang bombay, cincang kasar

- 2 butir bawang putih cincang halusny

- 1 sendok teh mixed herbs (italian seasoning) - skip karena gak punya :)

- 1 sendok teh basil bubuk (optional)

- 1/2 sendok teh kaldu bubuk -skip

- 1/2 sendok teh merica bubuk

- 3 sendok teh gula pasir (tambahkan jika kurang manis)

- 1 sendok teh garam halus

- 2 sendok makan minyak zaitun untuk menumis


Cara membuat:

1. Siapkan penggorengan, tumis daging cincang dan sosis hingga warna pink-nya hilang. Tiriskan menggunakan saringan kawat. Sisihkan.

2. tumis bawang bombay & b.putih, masukkan bumbu semua, masukkan daging , masak kira2 5 menit

3. dalam mangkuk kocok telur, masukkan jamur, keju ricotta(cream cheese), daun bawang dan susu cair

4. siapkan loyang pyrex jika ada, kalau tidak alum.foil atau loyang biasa jg gpp, oles dengan mentega / minyak

5. bagi tumisan daging(isi), larutan telur menjadi 3

6. tuang tumisan daging 1, tuang isi telur 1, taburkan keju mozarella, tata lasagna

7. lakukan sampai habis adonan, taburi dengan keju cheddar di lapisan atas

8. tutupin dengan alumunium foil  oven 40 menit, lepas alum.foil. oven lagi 20 menit




0 comments:

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | JCpenney Printable Coupons